Sunday, August 9, 2020

Bahasa Inggris Kelas 4 "Free Time"

Assalamu'alaikum wr. wrb.

Hallo guys! How are you today? Hopefully you always fine and happy wherever you are #aamiin 😊 Ok guys, pada kesempatan kali ini kita akan mempelajari bab tentang Free Time. Apa itu free time? Free time in Indonesian is waktu luang. Ada banyak sekali aktivitas yang bisa kita lakukan di saat waktu luang. Nah pada kesempatan ini kita akan membahas tentang hal itu dalam bahasa Inggris. Are you ready?? Come on...



Nah... Penjelasan dari video di atas sekarang kita jadi tahu lebih banyak lagi tentang materi bahasa Inggris kita pada pertemuan kali ini. Ketika kita menggunakan bahasa Inggris ada beberapa kosa kata yang harus kita perhatikan dalam penggunaannya. Karena beberapa kata yang sama penulisannya tapi jika dipasangkan dengan kata lain maka artinya akan berbeda. Salah satunya adalah kata "LIKE". Kata like bisa berarti suka tetapi bisa juga artinya seperti. 

Like, sebagai kata kerja, berarti suka/menyukai memiliki 2 macam bentuk tergantung pada subjek kalimatnyaBila subjeknya tunggal/satu orang (She, He, dan It), maka menggunakan likes. Bila subjeknya I, You, They, dan We, maka menggunakan like.

Cara mengingatnya adalah:
I, You, They, We tidak suka "-s", jadi jika subjek/awalan kalimatnya salah dari kata itu maka kata setelahnya jangan ditambahkan -s di akhir katanya.

Memang tidak terlalu susah untuk mengartikannya dalam kalimat yang kita fahami maknanya secara keseluruhan. Namun bagaimana jika kita tidak faham arti kalimatnya? Atau bagaimana jika kita ingin membuat kalimat bahasa Inggris yang ada kata "suka" dan "seperti"? So, yuk kita sama-sama perhatikan beberapa kalimat berikut ini 😉
  • I like watching Tv. (Aku suka menonton TV.)
  • She likes reading the newspaper. (Dia perempuan suka membaca koran.)
  • He likes playing computer games. (Dia laki-laki suka bermain permainan di komputer.)
  • I am like David Beckham. (Aku seperti David Beckham.)
  • She is like princess. (Dia perempuan seperti tuan puteri.)
  • He is like Doraemon. (Dia laki-laki seperti Doraemon.)
Dari beberapa contoh di atas sekarang kita tau bahwa jika dalam kalimat yang kita buat ada kata to be (am / is / are) lalu ada kata like maka kata like tersebut artinya adalah seperti.



Yuk teman-teman, kita coba kerjakan latihan soal berikut ini agar kita bisa lebih memahami materi kita kali ini.



Ok guys,  cukup sekian dulu ya materi FreeTime kita kali ini 😎 Semoga dapat membantu teman-teman dalam mengenal macam-macam kosa kata dan pola kalimat dalam bahasa Inggris. Jangan lupa share dan berikan komentar di kolom komentar di bawah ini agar penulis dapat menulis konten yang lebih baik lagi 😉 Terus belajar dan see you next time ðŸ˜Ž

Belajar TIK Kelas 1 "Mengenal Bagian-Bagaian Komputer/Laptop " Part II

  Assalamu'alaikum wr. wrb.  Hello guys! How are you today? Semoga kalian selalu sehat dan tetap semangat yaa #aamiin 😊 Oya, pada kesem...